Apa sih yang menarik dari Korea? Drama? K-pop, Boy Band dan Girl Band? Iya semuanya benar. Tapi ada satu lagi yang tidak boleh dilupakan yaitu keindahan alam Korea serta berbagai destinasi wisata di Korea yang menawarkan keindahan luar biasa. Iya keindahan alam serta peninggalan sejarah di Korea kini menjadi destinasi wisata yang cukup menarik untuk dikunjungi. Bagi Anda yang ingin jalan jalan ke Korea, berikut beberapa destinasi wisata yang bisa Anda kunjungi:
1. Pulau Jeju
Bagi Anda yang pernah melihat drama Korea, tentunya Pulau ini sudah tidak asing lagi. Iya pulau ini menawarkan keindahan serta romantisme yang sangat luar biasa. Untuk menuju pulau ini, Anda dapat menyewa mobil yang kemudian akan melewati Route 12 yang melingkari sekitar pulau. Route 12 ini menyediakan akses menuju jalan pesisir sepanjang jalan yang menawarkan pemandangan laut zamrud yang berwarna dan melonjak camar.
2. Yang Dong Traditional Village
Bagi Anda yang ingin mengenal kehidupan masyarakat tradisional di Korea Selatan, Anda dapat mengunjungi tempat ini nih. Iya desa ini masuk ke dalam situs warisan dunia UNESCO yang mana desa ini mencerminkan budaya serta bangunan khas konfusianisme aristokrat dari dinasti Joseon. Di desa ini ada cerita menarik dimana penduduk kelas atas hidup ditanah yang lebih tinggi, sedangkan yang lainnya hidup ditanah yang lebih rendah. Rumah-rumah yang ada disini berwarna coklat muda dengan warna genteng abu-abu.
3. Seomjin River Train Village
Nah kalau tempat yang ini, Anda akan melihat pemandangan indah dari aneka bunga yang terletak di Gokseong. Konon sih dulunya tempat ini merupakan stasiun kereta api yang kemudian di sulap menjadi taman yang dihiasi berbagai bunga cantik yang hidup dan tumbuh subur. Nah selain bunga-bunga yang indah, terdapat pula atraksi lokomotif uap yang beroperasi selama lima kali dalam satu hari.
Nah itu dia beberapa tempat yang bisa Anda kunjungi ketika jalan jalan ke Korea, kira-kira pilih yang mana nih?