Dahulu kartu kredit hanya bisa dimiliki oleh kaum atas yang berpenghasilan tinggi. Tetapi kini kartu kredit menjadi hal yang umum dimiliki siapa saja. berbagai manfaat yang bisa didapat, membuat kartu kredit menjadi hal yang penting ada dalam menunjang gaya hidup seseorang. Jika ada cara apply kartu kredit dengan mudah, pasti sangat membantu.
Kartu kredit memberikan berbagai fasilitas dan keuntungan. Praktis dan aman karena tidak perlu membawa uang dalam jumlah banyak untuk berbagai keperluan, hanya dengan selembar plastik dan mesin elektronik kamu sudah bisa bertransaksi. Berbagai program diskon dan perlindungan tambahan atas pembelian barang, membuat kartu kredit menjadi kebutuhan.
Untuk memiliki kartu kredit tentu saja ada beberapa persyaratan dan ketentuan yang harus dipenuhi. Tidak semua orang memiliki waktu luang, untuk mengurus pembuatannya. Bank Sinarmas sebagai bank swasta terbesar memahami hal ini. Saat ini sudah tersedia cara apply kartu kredit dengan mudah. Kamu hanya perlu mengikuti langkah langkah berikut ini.

Lengkapi persyaratan pengajuan kartu kredit.
1. Kartu Identitas yang masih berlaku, E-KTP/ Surat keterangan pengganti E-KTP (kartu utama usia minimal 21 tahun/ sudah menikah, kartu tambahan usia minimal 17 tahun/ sudah menikah)
2. NPWP
3. Slip Gaji/ SPT terakhir/ mutasi rekening tabungan 3 bulan terakhir.
Setelah persyaratan lengkap kamu bisa menggunakan cara apply kartu kredit dengan mudah melalui aplikasi MOBILE yang ada di smartphone. Kamu tidak perlu bersusah payah lagi mengantri di bank. Ikuti langkah-langkah yang sudah tersedia. Agar kartu kredit cepat disetujui. Isilah data-data yang dibutuhkan dengan benar, setelah itu tinggal menunggu kabar dari pihak Bank Sinarmas.
Tahap selanjutnya pihak bank akan melakukan verifikasi data-data yang kamu berikan. Biasanya pihak bank akan menelepon untuk mencocokkan data yang diisi dengan jawaban calon nasabah. Jawablah dengan jujur, proses ini tidak susah selama kamu memberikan data yang benar, lalu menjawab dengan benar, pengajuan pasti disetujui.
Bank akan melakukan verifikasi data yang kamu berikan melalui orang terdekatmu. Lewat nomor telepon yang kamu berikan sewaktu mengisi data permohonan kartu kredit. Jika semua tahap sudah di lewati, kamu hanya perlu menunggu kabar mengenai permohonan mu dari pihak bank.
Bijaklah menggunakan kartu kredit, jangan gunakan di luar kemampuanmu membayarnya, dan jangan gunakan untuk hal-hal yang tidak penting. Yuk gunakan cara apply kartu kredit dengan mudah dari Bank Sinarmas.
#BiasakanSekarangLuarBiasaNanti
#LuckyDraw
#30TahunBerdedikas